Tampilkan postingan dengan label Penerimaan siswa baru. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Penerimaan siswa baru. Tampilkan semua postingan

Senin, 17 Juli 2023

Menapak Jalan Kesuksesan Dengan Akhlak Yang Mulia

Menapak Jalan Kesuksesan Dengan Akhlak Yang Mulia

Pada 10 - 15 Juli 2023 SMP Islam Terpadu Wihdatul Ummah Kolaka  melaksanakan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) untuk peserta didik baru tahun ajaran 2023/2024 dengan mengangkat tema "Menapak Jalan Kesuksesan Dengan Akhlak Yang Mulia."

MPLS ini dilaksanakan total selama 6 hari di dua lokasi yang berbeda untuk peserta didik kelas 7A (putra) yakni di gedung SMP-IT Wihdatul Ummah Kolaka selama 5 hari dan ditutup dengan camping di pantai Tanjung Malaha sedangkan untuk kelas 7B (putri) dilaksanakan secara penuh di gedung sekolah.



Dalam pelaksanaan MPLS ini, para peserta didik baru dibekali dengan materi-materi pengantar yang tujuannya sebagai pengenalan kepada mereka dengan pembelajaran yang akan didapati selama bersekolah di SMP-IT Wihdatul Ummah Kolaka, diantaranya Tarbiyah, Matematika, Bahasa Inggris dan Pramuka

Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk memperkenalkan para tenaga pendidik dan kependidikan kepada para peserta didik baru, guna menumbuhkan hubungan yang baik nantinya saat aktif bersekolah





Semoga para peserta didik baru dapat menerapkan hal-hal yang telah didapatkan selama kegiatan MPLS ini berlangsung secara baik dan juga dapat menjalani serta menikmatimasa-masa jenjang pendidikan yang baru di SMP-IT Wihdatul Ummah Kolaka

Semoga Allah subhanahu wa ta'ala memudahkan kita semua dalam membimbing para peserta didik dengan baik

Kamis, 20 Januari 2022

PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU SEKOLAH-SEKOLAH YPWI KOLAKA

PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU SEKOLAH-SEKOLAH YPWI KOLAKA

 PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU
SEKOLAH-SEKOLAH YAYASAN PENDIDIKAN
WAHDAH ISLAMIYAH KOLAKA

TAHUN PELAJARAN 2022-2023 

 
 
 

TAMAN KANAK-KANAK ISLAM TERPADU
RIYADHUSH SHOLIHIN KOLAKA
 

 
 
 
SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU 
WIHDATUL UMMAH KOLAKA 
 
 
 
SEKOLAH MENENGAH PERTAMA
ISLAM TERPADU
WIHDATUL UMMAH KOLAKA
 
 
SEKOLAH MENENGAH ATAS 
ISLAM TERPADU
WIHDATUL UMMAH KOLAKA
 
 
PONDOK PESANTREN 
TAHFIZHUL QURAN
WAHDAH ISLAMIYAH KOLAKA
 

 
 
PONDOK PESANTREN 
TAHFIZHUL QURAN PUTRI
WAHDAH ISLAMIYAH KOLAKA
 

 

Senin, 26 Juli 2021

CERDAS, BERPENDIDIKAN, DAN KREATIF SMAS IT WIHDATUL UMMAH KOLAKA

CERDAS, BERPENDIDIKAN, DAN KREATIF SMAS IT WIHDATUL UMMAH KOLAKA

Kolaka 26 Juli 2021 – Sekolah Menengah Atas Swasta Islam Terpadu Wihdatul Ummah Kolaka (SMAS IT WIHDATUL UMMAH KOLAKA ) sukses melaksanakan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) dengan Mengangkat Tema "CENDEKIA (Cerdas, Berpendidikan, dan Kreatif) 


 
Kegiatan tersebut  dilaksanakan  pada tanggal 16 Juli 2021  dibuka  oleh  Kepala Sekolah Ustadz Muhammad Abdul Basith, S.Pd.

Dalam kegiatan MPLS ini para peserta didik diberikan materi MPLS berupa Pengenalan Visi Misi dan Kurikulum, Pendidikan Berkarakter Hidup Sehat Di Masa Pandemi, serta Kepramukaan. dimana materi-materi ini menjadi bekal dasar peserta didik baru sebelum mereka memulai Kelas masing-masing - masing dijelaskan oleh Ustadz Yusrijal, S.Pd., Erwin Prayudi, Ust. Muhammad Abdul basith.

Melihat tingginya semangat dan antusiasme para peserta didik baru dalam mengikuti kegiatan tersebut kami sangat merasa bersyukur kepada Allah Subhanahu Wata'ala dan berharap kegiatan ini dan membekali para peserta didik untuk menjadi generasi yang kelak akan membangun agama dan bangsa ini menjadi lebih kokoh, maju dan berkarakter


 

Selasa, 09 Februari 2021

Penerimaan siswa baru tahun 2021

Penerimaan siswa baru tahun 2021

 


Alhamdulillah, tahun ajaran 2021/2022 kembali sekolah di yayasan pendidikan Wahdah Islamiyah Kolaka membuka penerimaan siswa baru mulai buka bulan januari sampai maret. Untuk tahun ini jumlah siswa SD dibatasi hanya menerima siswa 2 kelas. Sebelumnya tahun lalu menerima 3 kelas. Begitupun pondok tahfizh quran putra yang berlokasi di Mangolo hanya menerima satu  kelas kapasitas 20 orang.  Untuk SMA IT putri berbeda dengan putra, karena difasilitasi dengan asrama putri sehingga mata pelajaran tambahan lebih maksimal seperti pelajaran bahasa Arab dan hapalan quran. 

Ayo buruan daftar sebelum kuota penuh, dan silahkan disampaikan ke teman-teman atau kerabat informasi ini. 


Senin, 08 Juni 2020

Penerimaan siswa baru 2020

Penerimaan siswa baru 2020


Penerimaan siswa baru tahun ajaran 2020-2021 telah resmi dibuka mulai bulan maret untuk semua jenjang pendidikan, mulai dari TK, SD, SMP, SMA dan Pondok Tahfizh.

Adapun kuota penerimaan untuk TA 2020/2021 adalah sebagai berikut:
  • TK IT Riyadhus Sholihin kuota 50 siswa
  • TK IT Riyadhus Sholihin 02 kuota 20 siswa.
  • SD IT Wihdatul Ummah kuota 84 siswa.
  • SMP IT Wihdatul Ummah kuota 64 siswa
  • SMA IT Wihdatul Ummah kuota 30 siswa
  • Pondok Tahfizh Wahdah Islamiyah Kolaka kuota 20 siswa/santri
 Pendaftaran dibuka di masing-masing unit pendidikan.