Kamis, 03 Desember 2020

SANGAT MEMBANGGAKAN !!! PRESTASI SISWA SD-IT WIHDATUL UMMAH KOLAKA DALAM KOMPETISI SAINS NASIONAL 2020

| Kamis, 03 Desember 2020

"Sekecil apapun itu akan terasa bermakna"



Beberapa hari lalu saya dapat telephon dari  pejabat DIKBUD Kolaka Bapak Ikbal Dikdaa katanya hari Rabu siswa kami di undang untuk penyerahan hadiah karena prestasinya di Kompetisi Sains Nasional (KSN) Tingkat Kabupaten,  Alhamdulillah ...



Tapi sempat tak percaya karena setahu saya di tahun-tahun sebelumnya  penyerahan hadiah hanya bagi juara I sampai harapan I. Sedangkan  Ananda Afdhal Nur Ihsan Siswa kami di  SD IT Wihdatul Ummah Kolaka berada di juara harapan III. Senang sekali ... rasanya.



Thank's Dinas DIKBUD Kolaka atas apresiasinya Sepertinya di KSN Tahun 2021 harus lebih jetos lagi persiapannya biar bisa dapat hadiah lagi (hehehe) dan kepada ananda Afdhal Nur Ihsan, Ustad Husman Saleh (selaku pembimbing), Ibu Mar Wiah dan Pak Rusman (selaku orang tua siswa)  dan Ustadz/Ustadzah syukran wajazakumullahu Khairan atas semua ini semoga berkah,  amiin.

 

Oleh : Muh. Akbar ( Kepala Sekolah SD-IT Wihdatul Ummah Kolaka )

Related Posts

Tidak ada komentar: